RSS

Purworejo kotamu, kotaku, kota kita



http://budhisetyawan.wordpress.com

Beduk di Masjid Kota Purworejo memang hebat. Konon Bedhuk tersebut adala bedhuk terbesar didunia. yang dimaksud terbesar bukan saja bentuk/volume nya saja tapi lebih karena dibuat dengan memakai kayu dan kulit yang tidak ada sambungannya.
Besarnya bisa dibayangkan seukuran orang dewasa bisa berdiri didalamnya.

Masa kecilku sering bermain didepan Masjid terutama disaat bulan Puasa. Aku dengan teman-teman selalu asyik bermain sambil menunggu datangnya berbuka Puasa. Saat itu yang kami tunggu-tunggu, pasalnya sebagai tanda buka pasti di ledakkan semacam bomb kecil yang suaranya menggema di sebagian besar kota sampai jarak yang cukup jauh.

Oya ... biasanya aku dan teman-teman mengkorek-korek tanah dibawah rumput alun-alun untuk mencari "uret" yang keesokan hari pulang sekolah uret tsh dipakai umpan memancing di Kedung sungai Bogowonto.

Ah ..... jadi kangen mancing lagi di Bogowonto, kapan-kapan nostalgia kesana asyik juga kalei ....

Ijinkan aku rindu kotamu kawan


----- oOo -----

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar